MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA TENTANG BILANGAN CACAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PROBLEM BASED LEARNING) SISWA KELAS V UPTD SDN TRAMOK 2 KOKOP BANGKALAN
Keywords:
bilangan cacah, problem based learning, dan siswa kelas VAbstract
Pendidikan matematika pada tingkat Sekolah Dasar mempunyai peran sangat vital dalam
membentuk dasar keterampilan kognitif siswa yang akan mendukung perkembangan akademik
mereka di masa depan. Salah satu materi dasar harus dikuasai oleh siswa adalah konsep bilangan
cacah. Namun, berdasarkan pengamatan peneliti sebagai guru kelas V UPTD SDN Tramok 2
Kecamatan Kokop, masih ditemukan banyak siswa kesulitan memahami konsep dasar matematika
ini, khususnya materi bilangan cacah. Banyak siswa mengalami kesulitan mengaplikasikan
bilangan cacah dalam situasi nyata, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun pada konteks soal
soal matematika. Berdasarkan temuan tersebut maka dilakukan penelitian yang bertujuan untuk
mengidentifikasi dan meningkatkan hasil belajar matematika tentang bilangan cacah melalui
penerapan pembelajaran berbasis masalah (Problem-Based Learning) di Kelas V UPTD SDN
Tramok 2. Adapun yang menjadi subjek penelitian adalah 39 siswa kelas V. Maka kemudian hasil
dari penelitian ini menunjukkan peningkatan signifikan pada aktivitas dan hasil belajar siswa.
Pada siklus 1, 44% siswa memperhatikan instruksi guru, 33% aktif dalam pembelajaran, 56%
bertanggung jawab terhadap tugas, 51% mampu bekerja sama dalam kelompok, dan 51%
melakukan komunikasi secara efektif. Rata-rata nilai siswa mencapai 61,5 dengan persentase
ketuntasan 41%, masih di bawah target keberhasilan sebesar 75%. Pada siklus 2, indikator
keberhasilan pembelajaran meningkat dengan 87% siswa memperhatikan instruksi guru, 77%
siswa aktif dalam pembelajaran, 87% bertanggung jawab terhadap tugas, 85% mampu bekerja
sama dalam kelompok, dan 82% melakukan komunikasi secara efektif. Rata-rata nilai siswa
meningkat menjadi 72,3 dengan persentase ketuntasan 84,61%, yang melampaui target
keberhasilan. Penelitian ini membuktikan bahwa pembelajaran berbasis masalah efektif dalam
meningkatkan hasil belajar dan keterlibatan siswa. Selain itu, model ini relevan untuk diterapkan
dalam pembelajaran yang berorientasi pada kebutuhan dan tantangan lingkungan saat ini.
References
Ayu, E. S. E. 2022) Implementasi Pembelajaran Berdiferensiasi untuk Meningkatkan
Motivasi Belajar Siswa Kelas VIB SDN 007 Sagulung. BIODIDAK: Jurnal
Pendidikan dan Pembelajaran Biologi, 2 (2), 119-129.
Fadli, M., Ifadhah, H., & Nurhadi, A. (2023, May). The Rule Of Headmaster In Improving
Teacher Pedagogy Competence At Smps Assalamiyah Omben. In Proceeding Of International Conference On Education, Society And Humanity (Vol. 1, No. 1, pp.
-999).
Minarti, I. B., Nurwahyunani, A., Anisa, L. N., Widodo, D. K., Kusumaningtyas, R. C.,
Septiani, F. D., Putri, O. D., Wijaya, A. T., & Savitri, S. A. 2023. Pengaruh Model
Pembelajaran PBL dalam Mengembangkan Berpikir Kritis, Keaktifan, dan Hasil
Belajar Siswa. NUMBERS: Jurnal Pendidikan Matematika & Ilmu Pengetahuan
Alam,1(3),56–63.Retrieved from https://mathedu.joln.org/index.php/edu/article/view
/26.
Muhartini, M., Mansur, A., & Bakar, A. 2023. Pembelajaran Kontekstual dan
Pembelajaran Problem Based Learning. Lencana: Jurnal Inovasi Ilmu Pendidikan,
(1), 66–77.DOI: https://doi.org/10.55606/lencana.v1i1.881.
Nurhadi, A. (2016). Profesi Keguruan: Menuju Pembentukan Guru Profesional.
Kuningan: Goresan Pena
Nisa, M. H., Amanda, I., Salsabilla, K., Putri, L. V., Lodianti, K., & Amelia, N. F. 2024.
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik pada Materi Penjumlahan dan Pengurangan
Bilangan Cacah Melalui Penggunaan Media Kartu di Kelas V SDN 129 Palembang.
Berkala Ilmiah Pendidikan, 4(3), 632-643.
Siregar, M. S., Usman, N., & Niswanto, N. 2023. Implementasi Pendidikan Karakter
melalui Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Literature Review Manajemen
Pendidikan). Jurnal Pendidikan West Science, 1(11), 701-712.
Syaiful Bahri Djamarah. 1994. Prestasi Belajar dan Kompetensi Guru. Surabaya: Usaha
Nasional.
Usman Effendy. 1985. Pengantar Psikologi. Bandung : Angkasa.
Uz, L. M. Z., Haryono, & Wardani, S. 2019. The Development of Chemical E-Module
Based on Problem of Learning to Improve The Concept of Student Understanding.
Innovative Journal of Curriculum and Educational Technology, 8(2), 59–66.
Wangid, M. N. 2023. Pendekatan Pembelajaran Berbasis Masalah (PBL) untuk
Meningkatkan Keterampilan Abad 21. Jurnal Educhild: Pendidikan dan Sosial,
(1),
-28.Retrieved from https://garuda.kemdikbud.go.id/documents/detail/
Zainal Arifin. 1989. Evaluasi Instruksional Prinsip-Prinsip Tehnik Prosedur Belajar.
Bandung: Remaja Rosdakarya., hal: 36.
Ahmadi, A. (2018). Eksistensi Media Sosial dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Santri. AL-FIKRAH: Jurnal Studi Ilmu Pendidikan dan Keislaman, 1(1), 46-55.
Ahmadi, A. (2019). KONSEP BELAJAR BERSAMA ALAM DALAM PENDIDIKAN FORMAL PERSPEKTIF ALQURAN. AL-FIKRAH: Jurnal Studi Ilmu Pendidikan dan Keislaman, 2(2), 80-98.